Kebakaran Hutan Lereng Gunung Welirang
Tim penyisir api persiapan sebelum melakukan pengecekan sisa api

Photographer : Martin Reinhard
IM.com – Resort Pemangkuan Hutan (RPH) 07 Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo, wilayah Mojokerto Timur menurunkan tim penyisir api di tiga titik kebakaran lereng Welirang, Kamis sore (03/10-2019). 

Antara lain di Puthuk Siwur, Plawaran dan Kalijaran. Satu tim ini berisi tujuh personil yang terdiri dari anggota Tahura dan potensi relawan NU. 

“Kali ini kita turunkan tim penyisir api untuk memastikan sudah tidak ada titik api yang berpotensi bisa berkobar lagi di tiga kawasan tadi, ” ujar Adi

Sutrisno, Kepala UPT Resort Pemangkuan Hutan (RPH) 07 Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo, wilayah Mojokerto Timur. 

Menurutnya, kobaran api yang hari sebelumnya telah membakar Tahura R. Soerjo sudah mulai berkurang intensitasnya . “Dengan diturunkan tim penyisir api, agar bisa dipastikan api di tiga kawasan itu betul – betul padam,” pungkasnya. (rei/uyo) 

21

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini