Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati mengatakan, Majafest 2023 ini adalah event yang mengkolaborasikan antara seni, budaya, dan ekonomi kreatif. Melalui Majafest ini, pihaknya berharap bisa memberikan dampak bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat Kabupaten Mojokerto.
“Event ini terbuka untuk seluruh masyarakat Kabupaten Mojokerto. Warga diharapkan dapat membantu memperkenalkan dan mempromosikan produk-produk UMKM Kabupaten Mojokerto,” terangnya, di Pendapa Graha Maja Tama, Pemkab Mojokerto, Rabu, (26/7/2023) sore.
Selain itu, lanjut Ikfina, Majafest 2023 ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya. Tahun ini, pihaknya mengusung tema Harmoni Nusantara serta kegiatan yang fokus pada aktifitas seni pertunjukan sebagai salah satu potensi produk kebudayaan Kabupaten Mojokerto.
“Pariwisata atraksi yang ditonjolkan ini salah satunya adalah Bantengan. Banyak kesenian bantengan di Kabupaten Mojokerto yang muncul. Semuanya akan kami libatkan dan kota fasilitasi,” tegasnya.