Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadiq menyerahkan surat rekomendasi dukungan Calon Bupati Mojokerto 2024 kepada Muhammad Albarra (Gus Barra) di Rumah PAN Jalan Darmokali, Surabaya, Selasa (26/12/2023) siang.

IM.com – Muhammad Albarra mengantongi tiket dari Partai Amanat Nasonal (PAN) sebagai calon Bupati Mojokerto pada Pemilihan Bupati (Pilbup) 2024. Sosok yang akrab disapa Gus Barra ini juga optimis partai politik yang mendukungnya bakal terus bertambah sampai menjelang pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum.

Dukungan PAN ditandai dengan penyerahan surat rekomendasi awal oleh Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadiq kepada Muhammad Albarra di Rumah PAN Jalan Darmokali Surabaya, Selasa (26/12/2023). Acara dihadiri Ketua MPP PAN Jatim H. Masfuk, Ketua Harian DPW PAN Jatim Ahmad Rubai dan Sekretaris Husnul Agib serta Ketua DPD Kabupaten Mojokerto Santoso.

Rekomendasi kepada Gus Barra ini merupakan dukungan resmi kedua PAN untuk Pilkada 2024 nanti setelah Khofifah Indar Parawansa sebagai bacagub Jawa Timur. Adapun bagi Gus Barra, tiket tersebut adalah dukungan pertama dari parpol untuk Pilbup Mojokerto.

Gus Barra dalam sambutannya sangat mengapresiasi dan menyambut gembira dukungan dari PAN. Ia mengatakan, rekomendasi partai berlambang matahari putih itu akan menjadi magnet yang menarik parpol lain

“Saya berterimakasih ke Partai Amanat Nasional yang sudah mempercayakan kepada saya untuk mencalonkan diri Bupati Mojokerto. Kami berharap akan menyusul partai-partai lain bergabung dan berjuang bersama untuk menjadikan Kabupaten Mojokerto menjadi lebih baik, maju adil dan makmur,” kata Gus Barra dalam sambutannya.

Gus Barra bertekad akan mengemban amanat dari PAN dengan sebaik-baiknya dan bekerja keras memajukan Kabupaten Mojokerto dan masyarakatnya. Ia mengaku sudah memiliki sejumlah target dalam 5 tahun ke depan jika mendapat amanat rakyat sebagai Bupati Mojokerto.

“Saya optimis bisa membuat Kabupaten Mojokerto maju, masyarakat lebih sejahtera. Karena daerah ini punya potensi kapasitas yang dimiliki,” ujar sosok yang kini menjabat Wakil Bupati Mojokerto itu.

Ia menyebutkan, salah satu potensi besar Kabupaten Mojokerto yang belum digarap serius adalah sektor pariwisata, seperti wisata alam, sejarah dan reliji. Pihaknya optimis, jika peluang ini dikembangkan dengan lebih serius, maka akan bisa mendongkrak pendapatan asli daerah (PAD) cukup signifikan.

“Kita ingin meningkatkan PAD untuk mencapai target APBD lebih dari Rp 2,5 triliun sehingga akan lebih mudah untuk mewujudkan cita-cita Kabupaten Mojokerto yang maju, adil dan makmur. Tentu syaratnya harus jujur, transparan, kita hindari praktek kolusi dan korupsi,” tandasnya.

Baca: APBD Kabupaten Mojokerto 2024 Proyeksi Defisit Rp 205 Miliar, Ini Rasionalisasinya

Target lain Gus Barra 5 tahun mendatang adalah mewujudkan pemindahan pusat pemerintahan ke wilayah kabupaten. Putra pemimpin Pondok Pesantren Amanatul Ummah KH Asep Saifuddin Chalim ini mengungkapkan, selama ini hal itu selalu hanya menjadi wacana dan rencana tanpa tujuan yang jelas.

“Saya tanya ke beberapa bupati sebelumnya, mereka tidak berani memindahkan pusat  kabupaten karena biayanya tinggi. Namun saya optimis bisa,” tegas pria kelahiran 11 November 1986 ini.

Optimisme Gus Barra tersebut bukan janji yang muluk. Ia mengaku sudah belajar dari daerah-daerah lain yang sukses memindahkan pusat pemerintahannya dan melalukan penghitungan biaya dengan cukup matang.

“Saya sudah belajar ke Kabupaten Pasuruan dan saya hitung tidak terlalu mahal. Tetapi memang bertahap tidak langsung sekaligus, setiap tahun harus ada progres yang jelas,” cetus alumnus Universitas Al-Azhar Mesir ini.

Menurut Gus Barra, pemindahan pusat pemerintahan ke wilayah kabupaten akan membawa dampak positif bagi perekonomian dan sosial. Misalnya, hal itu akan menjadi dayat tarik bagi  investor dan akan memperluas pemerataan pembangunan.

“Oleh karena itu, PR yang kita perjuangkan ke depan adalah peningkatan PAD dan APBD untuk mencapai tujuan-tujuan tadi. Kita harap bisa mengembangkan segala sektor  dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tuturnya.

399

1
2

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini