Petinggi PT Putra Restu Ibu Abadi (PT PRIA) mengikuti apel bendera dalam rangka peringatan Bulan K3 Nasional d9 pabrik PT AJinomoto, Kecamatan Jetis, Mojokerto.

IM.com – PT PRIA (Putra Restu Ibu AbadI) ikut menyemarakkan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional yang diperingati setiap 12 Januari-12 Februari. Peringatan dilaksanakan dengan kegiatan apel bendera serentak se-Jawa Timur dan penanaman 1.000 pohon.

Apel bendera peringatan Bulan K3 dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jawa Timur di PT Ajinomoto Indonesia. Kegiatan apel bendera turut dihadiri Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Gubernur Jawa Timur itu berpesan kepada seluruh peserta yang hadir bahwa mindset K3 harus melekat mulai berangkat, saat apel sampai pulang ke tempat kerja.

Selain mengikuti apel bendera, PT Putra Restu Ibu Abadi secara mandiri turut andil dalam menyemarakkan peringatan Bulan K3 Nasional dengan aksi penanaman poho bertajuk ‘Sedekah Oksigen Melalui Gerakan Menanam 1.000 Pohon Kita Ciptakan Lingkungan Bersih, Hijau, dan Sehat’.

HSE PT PRIA, Edi Suyanto mengatakan, bibit pohon dikumpulkan dari seluruh karyawan – karyawati dan mitra perusahaan berjumlah hampir 1.800 buah meliputi pohon Akasia, Trembesi, Sengon, dan Jati. Adapun titik penanaman pohon tersebar pada 5 lokasi, yakni Plant 1, Plant 2, Plant 3 (PT.PRIA), lingkungan sekitar perusahaan dan SDN Sidorejo 2 Kecamatan Jetis.

Penanaman sebanyak 1.000 pohon akan dilaksanakan di lima titik di Kecamatan Jetis, Kabupoaten Mojokerto, pada Sabtu (27/1/2024) pagi. Pohon yang ditanam beragam mulai dari Akasia 479 pohon Trembesi 291 pohon, Sengon 703 pohon dan Jati 703 pohon.

Dengan penanaman pohon ini, diharapkan membangun rasa cinta lingkungan masyarakat sekitar. Menurut Edi, Menanam pohon merupakan tindakan kepedulian yang sederhana namun berpengaruh terhadap kehidupan manusia dan mahluk hidup disekitarnya.

“Menanam pohon merupakan upaya pengembalian fungsi alam dalam memperbaiki kualitas lingkungan itu sendiri. Karena alam kita merupakan pinjaman dari anak dan cucu kita sendiri,” ucap Edi.

179

1
2

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini