Prajurit Korem 082/CPYJ dan Kodim 0815 Uji Kemampuan Menembak Senjata Ringan
Korem 082/CPYJ melaksanakan latihan menembak senjata ringan di Lapangan Tembak Yonif Para Raider 503/ Mayangkara, Desa. Mojosulur, Kecamatan. Mojosari Kabupaten Mojokerto

IM.com – Korem 082/CPYJ melaksanakan latihan menembak senjata ringan di Lapangan Tembak Yonif Para Raider 503/ Mayangkara, Desa. Mojosulur, Kecamatan. Mojosari Kabupaten Mojokerto. Kegiatan yang selama tiga hari mulai Kamis (17/09/2020) diikuti 655 prajurit Korem 082/CPYJ dan Kodim 0815.

Sebelum pelaksanaan latihan menembak Komandan Korem 082/ CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto memberikan arahan dan penekanan kepada prajurit Korem 082/CPYJ yang akan mengikuti latihan menembak

“Laksanakan latihan ini sebaik-baiknya dengan selalu mengikuti arahan dari komandan latihan, jaga faktor keamanan baik personel maupan materiil, laksanakan latihan ini dengan disiplin sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” tegas Danrem.

Danrem juga mengingatkan untuk tetap menjaga protokol kesehatan hindari kerumunan tetap jaga jarak fisik, pake masker dan sehabis menembak jangan lupa mencuci tangan. Kegiatan menembak ini diikuti 655 personel dari anggota Korem 082/CPYJ dan Kodim 0815/ Mojokerto.

Kapten Inf Syamsul Ma’arif Komandan Kompi Markas Korem 082/CPYJ Koordinatorl latihan menambahkan, dalam latihan menembak senjata ringan kali ini faktor keamanan menjadi prioritas utama.

“Untuk itu ikuti arahan dan aba-aba dari pelatih, laksanakan latihan ini dengan sebaik-baiknya. Saya tidak ingin melihat ada anggota yang bergerombol. Laksanakan penekanan dari Danrem sehingga tidak terjadi  hal-hal yang tidak kita inginkan,” ujarnya. (penrem 082)

77

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini