Mobil Mitsubishi Pajero (kiri), salah satu kendaraan dinas baru untuk pimpinan DPRD Kota Mojokerto yang dibeli menggunakan APBD 2021.

IM.com – Tiga pimpinan DPRD Kota Mojokerto memperoleh mobil dinas baru. Sementara tiga kendaraan plat merah yang dipakai mereka sebelumnya, kini menjadi tunggangan para ketua komisi.

Tiga mobil dinas baru yakni Mistubishi Pajero untuk Ketua DPRD Sunarto, dan dua Honda HRV masing-masing diserahkan kepada Wakil Ketua Dewan Juanedi Malik dan Sonny Basoeki Rahardjo. Kendaraan plat merah tersebut dibeli menggunakan APBD 2021.

“Anggarannya sudah diajukan tahun lalu,” kata Ketua Komisi III Agus Wahjudi Utomo saat dihubungi inilahmojokerto, Rabu (6/10/2021).

Meski demikian, tiga mobil bekas pakai para pimpinan dewan tetap dipakai atau dialihkan ke pimpinan komisi. Masing-masing yakni Toyota Fortuner diambil alih Ketua Komisi III Agus Wahjudi Utomo, dua Toyota Camry untuk Ketua Komisi I Sulistiyowati dan Ketua Komisi II Moch Rizki Fauzi Pancasilawan.

Saat ditanya soal anggaran yang tersedot untuk pengadaan tiga mobil dinas, Agus mengatakan tidak mengetahuinya. Ia hanya menyebut pembelian fasilitas tersebut lantaran kendaraan yang lama dianggap sudah tak layak untuk dipakai pimpinan dewan.

“Tidak tahu. Tapi yang lama tetap dipakai untuk pimpinan Komisi,” ujar politisi Partai Golkar ini. (im)

931

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini