IM.com – Miss Hijab Indonesia 2021 Nurul Iftitah mengunjungi Wakil Bupati Mojokerto Muhammad Albarraa di kantornya, Rabu (15/12/2021). Putri asli Bumi Majapahit itu menyampaikan terima kasih kepada Gus Barra yang memberikan dukungan besar dalam perjuangannya di ajang kontes Beauty Pageant Muslimah sampai tingkat nasional.
Nurul Iftitah akhirnya berhasil meraih juara dan gelar Miss Hijab Indonesia 2021. Dia berhasil menyingkirkan 80 peserta kontes dari perwakilan berbagai wilayah provinsi di Indonesia.
“Matur suwon sanget kepada Gus Barra atas segala perhatiannya selama ini,” kata Nurul saat bertemu Muhammad Albarra di kantor Wabup Mojokerto.
Nurul menyadari, perjuangannya hingga dinobatkan sebagai Mis Hijab Indonesia berkat dukungan dari semua pihak, khususnya keluarganya dan Wabup Mojokerto. Ia mengungkapkan, Gus Barra rela merogoh uang pribadinya demi menyokong perjuangannya di ajang ini.
“Sukses saya menjadi Miss Hijab Indonesia 2021 ini, tak lepas dari dukungan orang tua saya dan semua pihak, termasuk Gus Barra,” ujar Nurul didampingi keluarganya.
Dalam kesempatan itu, Nurul juga mengungkapkan sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Gus Barra yang tak berhenti mendukungnya hingga saat ini. Ia mengaku telah ditawari putra pengasuh Ponpes Amanatul Ummah Pacet, KH Asep Saifuddin Chalim, itu untuk mengeyam pendidikan sampai program pasca sarjana (S2).
“Saya sangat senang mendapat tawaran program S2 gratis dari Gus Barra. Terima kasih ngge Gus Barra,” ungkap Miss Hijab Indonesia 2021.
Di sisi lain, Gus Barra menyambut gembira kunjungan Nurul Iftitah yang mengenakan busana dan selempang identitasnya sebagai Miss Hijab Indonesia 2021. Dia merasa terharu sekaligus bangga mendengar cerita perjuangan Nurul hingga berhasil menyabet gelar bergengsi itu.
“Saya bersyukur dan bangga atas prestasi Nurul Iftitah yang berhasil menjadi Miss Hijab Indonesai 2021. Saya selalu mendukung penuh kepada para pelajar yang berprestasi, apalagi dia dari kalangan tidak mampu,” tutur Gus Barra.
Sebagai Ketua Program Pengentasan Kemiskinan Kabupaten Mojokerto, Gus Barra juga mempunyai misi dan tanggung jawab melakukan berbagai upaya untuk mengangkat derajat hidup masyarakat tidak mampu. Juga membantu dari keluarga ekonomi miskin yang berprestasi agar bisa terus mengenyam pendidikan sampai perguruan tinggi.
“Ini juga misi dari Ketua Program Pengentasan Kemiskinan Jawa Timur Dr.H. Emil Elestianto Dardak,” ucap Ketua Ikatan Alumni Al-Azhar Indonesia (IAAI) Jawa Timur itu.
Meski telah meraih prestasi membanggakan sebagai Miss Hijab Indonesia, Nurul Iftitah diminta untuk tetap rendah hati.
“Kepada Nurul Iftitah, tidak boleh sombong dan takabbur setelah beprestasi. Tetaplah selalu rendah hati, pertahankan prestasi itu dan patuhilah orang tuamu serta selalulah rutin beribadah kepada Allah Swt,” pesan Gus Barra. (im)
Mudah²an apresiasi BP.Wabup thdp mb.titah sbg generasi berprestasi d wilayah Kabupaten Mojokerto mjd daya tarik yg merangsang ksemangatan gnerasi mojokerto utk berkompetisi dlm prestasinya.Shg Mjkerto mjd Kabupaten yg berpotensi.