IM.com – Truk muatan kaleng nopol L 8097 JC mengalami kecelakaan tunggal di ruas tol Jombang-Mojokerto (Jomo) KM 694 + 400 B Desa Kedungmlati, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Kamis (25/4/2024).
Kecelakaan tunggal di tol Jomo sekira pukul 08.02 WIB itu diduga akibat truk mengalami selip ban.
Kanit PJR Jatim 3, AKP Yudhiono mengatakan truk yang dikemudikan oleh Bibin Novyanto (42) warga Kedung Baruk, Surabaya melaju dari arah Surabaya menuju Kediri.
Sesampai di lokasi kendaraan truk tersebut mengalami selip ban depan, sehingga truk bermuatan kaleng kosong seberat 4 ton itu hilang kendali dan menabrak pembatas jalan.
“Kecelakaan terjadi karena kendaraan Truck mengalami selip ban kanan depan,” ujarnya.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal itu. Sopir dan kenek truk Mochamad Toha Setyawan (40), warga Sambeng, Lamongan tidak mengalami luka sedikit pun.
Polisi telah tuntas melakukan olah TKP dan mengevakuasi Pos PJR Junyard Km 684/A.
“Kerugian korban mencapai Rp 10 juta. Kerusakan sarana tol masih dalam proses penghitungan,” pungkasnya. (ima)