IM.com – TMMD Ke-98 Tahun 2017, Kodim 0815 Mojokerto juga diisi kegiatan bhakti sosial pengobatan massal di lokasi upacara pembukaan TMMD di Lapangan Desa Pulorejo Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokerto, Rabu (05/04/2017).
Kegiatan itu didukung Dinas Kesehatan, UPT Puskesmas Dawarblandong dan Denkesyah 05.04.02 Mojokerto. Pengobatan massal tersebut, sejumlah 49 orang warga setempat tampak antri mendatangi Posko pengobatan massal untuk berkonsultasi dan berobat seputar penyakit yang dikeluhkan atau dideritanya.
Di lokasi yang sama, Kodim 0815 Mojokerto bekerjasama Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kabupaten Mojokerto menggelar bhakti sosial donor darah. Dari 33 pendaftar terdiri dari perwakilan personel militer/PNS Kodim 0815, anggota Persit KCK Cabang XXX Dim 0815 Mojokerto, FKPPI dan Warga.
Namun dari 33 pendaftar tersebut, hanya 14 orang yang memenuhi syarat untuk mendonorkan darah, sisanya tidak memenuhi syarat karena tensi tinggi. Petugas UTD PMI Kabupaten Mojokerto berhasil mengumpulkan 14 kantong darah dari para pendonor terdiri dari untuk golongan darah A sebanyak 4 orang, B sebanyak 3 orang, O sebanyak 5 orang dan AB sebanyak 2 orang.
Hadir dalam kegiatan antara lain Wakil Bupati Mojokerto H. Pungkasiadi SH, Sekda Kab. Mojokerto Ir. Herry Suwito, MM, Dandim 0815 Letkol Czi Budi Pamudji, Kasdim 0815 Mayor Inf Nuryakin, S.Sos, Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Mojokerto Ny. Yayuk Pungkasiadi, Ketua Persit KCK Cabang XXX Kodim 0815 Mojokerto Ny. Budi Pamudji beserta pengurus, Pasi Terdim 0815 Kapten Chb Djenal Abidin, Babinsa dan warga setempat. (dim/uyo)