IM.com – Sinergitas TNI – Polri dan Komponen Masyarakat terus diperkokoh melalui berbagai forum dan kegiatan, termasuk dalam Gowes Bareng, Sabtu (14/10/2017).
Kegiatan bertajuk Gowes Bareng TNI – Polri – LCC digelar dalam rangka HUT Ke-72 TNI Tahun 2017, diikuti sejumlah pejabat TNI-Polri dan Pemda di Mojokerto serta anggota Komunitas Gowes LCC (Lodeh Cycling Club).
Tàmpak Dandim 0815 Letkol Czi Budi Pamudji, Kasi Log Rem 082/CPYJ Letkol Inf Slamet Supriyanto, Wakapolres Mojokerto Kompol Tri Okta Hendriyanto, S.IK., Wakapolres Mojokerto Kota Kompol Hadi Prayitno, SH, Ka Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto yang juga Presiden LCC DR. H. Akh. Jazuli, SH., M.Si., para Kabag dan Kasat Polres Mojokerto dan Polres Mojokerto Kota, para Pasi dan Danramil jajaran Kodim 0815 Mojokerto dan anggota LCC.
Dalam Gowes Bareng tersebut, menempuh jarak sekitar 16 KM dengan waktu tempuh sekitar 35 menit, melalui route start Halaman Makodim 0815 Jalan Majapahit Nomor 1 Kota Mojokerto – belok kanan melalui Jalan Hayam Wuruk – Menelusuri Tepi Sungai Brantas – Jalan Mayjen Sungkono – Rolak Songo – Jalan Dusun Lengkong – Kangkungan – Kepuh Anyar – Kweden Kembar – Tinggarbuntut – Leminggir – Modopuro – Kebondalem – Jalan Gajah Mada – finish di Mapolres Mojokerto jalan raya Gajah Mada Mojosari.
Setelah seluruh goweser memasuki finish, Wakapolres Mojokerto Kompol Tri Okta Hendriyanto menyampaikan, ucapan selamat datang di Mapolres Mojokerto semoga LCC semakin maju dan kompak.
Sementara Dandim 0815 Mojokerto Letkol Czi Budi Pamudji menyampaikan, secara pribadi dan kedinasan mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kerja sama selama ini dengan Jajaran Polres Mojokerto dan instansi terkait sehingga kondusifitas wilayah terpelihara dan dapat mendukung program pembangunan di Kabupaten Mojokerto.
“Melalui kebersamaan yang sudah terbangun ini, semoga Kabupaten Mojokerto semakin maju dan sejahtera”, ucapnya. (dim/uyo)