IM.com – Hujan disertai angin puting beliung terjadi pada Sabtu (31/03/2018) di kawasan Gunung Gedangan, Kota Mojokerto menumbangkan pohon dan baliho sehingga menimpa rumah rumah warga.
Untuk meringankan beban korban, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Mojokerto memberikan bantuan yang penyerahkannya dibantu oleh Babinsa Magersari, Kamis (05/04/2018).
Bantuan yang diberikan Baznas Kota Mojokerto diberikan pada 11 warga yang terserang puting beliung, masing-masing menerima Rp 1 juta rupiah.
Penyerahannya dilakukan oleh Pengurus Baznas, Wulyono beserta Staf di di Balai RW Lingkungan Gedangan Kelurahan Gunung Gedangan, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto,
Sebaimana diberitakan, hujan disertai angin puting beliung terjadi pada Sabtu (31/03/2018) pekan lalu di wilayah Kota Mojokerto tak terkecuali Kelurahan Gunung Gedangan.
Akibatnya,pohon-pohon tumbang maupun baliho sehingga menimpa rumah rumah warga dan terjadi kemacetan lalu lintas. Bahkan belasan rumah warga di Lingkungan Gedangan rusak ringan pada bagian atap akibat kencangnya terpaan angin.
Beberapa rumah warga rusak ringan, diantaranya rumah Sariadi warga RT 2 RW 7 Lingkungan Gedangan dan rumah Subroto Adiguno warga RT 03 RW 07 Lingkungan Gedangan Kelurahan Gunung Gedangan sebagian dapur dan kamar mandi semburat. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut
Babinsa Koramil 0815/19 Magersari Kodim 0815 Mojokerto Serma Sudirman,bersama Pjs. Lurah Gunung Gedangan Ir. Rr. Isharlina Aryani dan Pokja Kelurahan Gunung Gedangan, Kristiani mendampingi penyaluran bantuan dari Baznas Kota Mojokerto.
Penyerahan diserahkan langsung oleh Pengurus Baznas, Wulyono beserta Staf di di Balai RW Lingkungan Gedangan Kelurahan Gunung Gedangan, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, Kamis (05/04/2018).(dim/uyo)