Kodim 0814 Jombang Kirim Bantuan Baju untuk Korban Gempa di Donggala
Kodim 0814 Jombang mengirimkan bantuan berupa pakaian layak pakai sebanyak 35 karung untuk dikirimkan ke koordinator Korem 082/CPYJ untuk dikirimkan bersama dengan bantuan dari Kodim Jajaran Korem 082/CPYJ ke daerah bencana di Palu dan Donggala

IM.com – Bangsa Indonesia berduka atas terjadinya musibah gempa dan tsunami yang terjadi di Donggala, Palu dan Mamuju Sulawesi Tengah. Terkait bencana alam tersebut, Kodim 0814 Jombang mengirimkan bantuan berupa pakaian layak pakai sebanyak 35 karung untuk dikirimkan ke koordinator Korem 082/CPYJ untuk dikirimkan bersama dengan bantuan dari Kodim Jajaran Korem 082/CPYJ ke daerah bencana di Palu dan Donggala.

Bantuan tersebut diberangkatkan dari Kodim 0814 Jombang dan diantar langsung oleh Staf Teritorial dan diterima oleh Petugas Korem 082/CPYJ.”Bantuan yang kami berikan ini, merupakan bentuk kepedulian dan perhatian kami atas musibah yang menimpa saudara-saudara kami di sana. Saya mewakili Dandim 0814 Jombang, beserta seluruh keluarga besar Kodim 0814 Jombang juga menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas musibah yang terjadi,” kata Pasi Ter Kapten Inf Nasrullah

Ia berharap, agar masyarakat di sana senantiasa diberikan kekuatan, kesehatan dan kesabaran dalam menghadapi ujian musibah yang terjadi, semoga proses rehabilitasinya dapat berjalan dengan cepat dan baik, sehingga saudara-saudara kami segera dapat beraktifitas kembali,” tutupnya.

Bantuan baju layak pakai berasal dari anggota kodim maupun anggota koramil jajaran Kodim 0814 Jombang serta dari masyarakat, club sepeda dan perguruan silat ikut serta berpartisipasi dalam memberikan bantuan layak pakai. (rem/uyo)

51

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini