IM.com – Empat pelajar SMP Negeri 1 Kota Mojokerto, meminta doa restu kepada Wali Kota Ika Puspitasari, di Rumah Rakyat Jl. Hayam Wuruk No. 50, Selasa (20/8-2019) sore. Empat pelajar berprestasi tersebut, merupakan pemenang Kompetisi Robofest Indonesia Open 2019 tingkat nasional pada 30 April – 2 Mei 2019, lalu.
Sore itu, Ning Ita biasa disapa, menyambut hangat kedatangan para pelajar SMP Negeri 1 yang juga didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Mojokerto, Amin Wachid. Keempat pelajar itu adalah Sayidatina Kamila, Hafidz Muzacky Ar Rizky, Diandra Syagita Nugraha dan Nasywa Azalia Putri Azzahra.
Di tengah – tengah kesibukannya, Ning Ita meluangkan waktu untuk memberikan doa dan restu supaya pelajar berprestasi ini berhasil menjuarai kompetisi Robofest Japan 2019 pada 22-28 Agustus 2019 di Okayama University, mendatang.
Meski tampak malu-malu, para pelajar ini dengan semangat menjawab satu persatu pertanyaan yang dilontarkan oleh wali kota perempuan pertama di Kota Mojokerto ini. Mulai dari persiapan, kesiapan mental hingga dukungan dari keluarga pun, tak luput dipertanyakan.
Pada kesempatan ini, Ning Ita berpesan supaya mereka bisa membawa harum nama bangsa Indonesia dengan baik, khususnya Kota Mojokerto yang merupakan tempat menimba ilmu. Selain itu, Ning Ita berharap para pelajar berprestasi ini, bisa menjaga baik budaya dan nilai norma yang melekat dalam diri.
“Kita ini orang timur yang dikenal dengan budaya, attitude, sikap sopan dan santun yang baik. Kalau kata orang Jawa, unggah ungguhnya dijaga. Karena mencerminkan penanda dan budaya sebagai orang Indonesia. Jangan sampai, membawa nama Indonesia tapi tidak bisa berperilaku sebagai orang Indonesia,” pesan Ning Ita.
Ning Ita pun tak lupa, mengucapkan terimakasih kepada para pelajar yang telah berprestasi dan mengharumkan nama Kota Mojokerto melalui kompetisi robotika hingga tingkat Internasional. Untuk itu, Pemerintah Kota Mojokerto terus mendukung dan mengapresiasi kerja keras para anak didik yang berprestasi di Kota Mojokerto.
“Semoga dengan adanya anak-anak yang hebat ini, menjadikan Kota Mojokerto semakin dikenal di kancah Internasional. Sehebat apapun kalian, melalang buana, jangan lupakan Kota Mojokerto. Jika daerah ini memerlukan, utamakan pengabdian di daerah. Siapa tahu, yang bisa men-support SDM unggul ini berasal dari Kota Mojokerto,” harap Ning Ita.
Sementara itu, keempat pelajar yang akan mengikuti kompetisi Robofest Japan 2019 ini, akan dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama Kategori Transporter Secondary dan kelompok kedua Kategori Battle Maze Secondary. (uyo)