IM.com – Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) Current Audit Itjenad 2020 mendatangi Korem 082/CPYJ, Jalan Veterwn No.3, Kota Mojokerto Rabu (15/07/2020).
Tim dipimpin Brigjen TNI Heri Kuswanto, S.I.P beserta 6 perwira menengah diterima Danrem 082/CPYJ dan seluruh Kasi Korem 082/CPYJ.
Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf M.Dariyanto mengatakan suatu kehormatan bagi Korem 082/CPYJ dapat menerima kunjungan Tim Wasrik Current Audit Itjenad, guna memperbaiki kinerja satuan.
Seperti kita ketahui bersama dalam dasar-dasar manajemen yang terakhir yaitu Controling atau pengawasan yang diterjemahkan sebagai pengawasan melekat disetiap lingkungan satuan TNI-AD.
“Segala kekurangan diharapkan kita benar-benar tau, sehingga bisa segera diperbaiki dalam proses pembelanjaan kita dalam satu tahun anggaran,” harap Danrem.
“Diharapkan di tahun 2020 sesuai dengan harapan dari Itjenad, kemudian dari Kodam V/ Brawijaya tidak diketemukan hal-hal yang sifatnya tidak mendukung dari tujuan Angkatan Darat dalam bidang pemeriksaan yaitu wajar tanpa pengecualian,” pungkas Danrem.
Ketua Tim Wasrik Itjenad Brigjen TNI Heri Kuswanto , S.I.P, mengatakan, Itjenad melaksanakan Current Audit tidak di KodamV/Brawijaya saja. “Tetapi seluruh wilayah Indonesia, mulai dari Aceh sampai Papua semua dilaksanakan bertahap. Memang untuk bulan ini hanya beberapa kota saja tapi nanti sampai 3 (tiga) bulan kedepan seluruh Kotama akan dilaksanakan.
“Kegiatan pengawasan ini mengapa harus dilaksanakan, karena untuk menjamin mutu atau kuwalitas pelaksanaan program kerja dan anggaran,” pungkas Brigjen TNI Heri Kuswanto, S.I.P. (penrem 082)