IM.com – Polres Mojokerto mengajak takmir masjid se-Kabupaten Mojokerto ikut berperan dalam mewujudkan situasi yang aman, damai dan kondusif selama pelaksanaan Pilkada serentak 2020. Safari Shalat Jumat masih menjadi sarana kepolisian untuk menyerukan imbauan ini.
Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander pada hari melaksanakan Shalat Jumat di Masjid Hidayatullah, Dusun Turi, Desa Pohjejer, Kecamatan Gondang. Usai shalat, Kapolres mengajak takmir masjid turut menyerukan pelaksanaan pilkada damai kepada masyarakat di sekitarnya.
“Mari kita selalu menjaga ketertiban keamanan kesejukan di Kabupaten Mojokerto dalam pilkada kali ini,” kata Dony dalam rilisnya, Jumat (20/11/2020).
Mantan Kapolresta Malang itu meminta takmir masjid membantu menjaga persatuan umat yang memiliki pilihan kandidat masing-masing. Ia tak menghendaki terjadinya gesekan di simpatisan pasangan calon.
“siapa pun pemenangnya adalah pilihan rakyat. Kami juga meminta para Bhabinkamtibmas dan Babinsa agar memberikan pencerahan dan penjelasan kepada masyarakat,” ujarnya.
Menurutnya, potensi konflik sangat terbuka di setiap momen pilkada. Hal itu sering ditimbulkan oleh isu-isu hoaks yang disebarkan pihak tertentu yang tidak bertanggung jawab.
“Ini tugas kita bersama, masyarakat tidak mudah percaya informasi yang belum pasti kebenarannya,” tandasnya.
Dalam safari salat Jumatnya kali ini, Dony juga menyinggung peredaran minuman keras dan narkoba di Bumi Majapahit juga harus diperangi bersama. Karena itu, Dony meminta partisipasi masyarakat memberi informasi terkait peredaran dan penyalahgunaan narkoba di wilayahnya.
“Kami harapkan masyarakat tak segan memberi informasi kepada kepolisian dan BNN. Sehingga peredaran narkoba dan miras bisa diberantas,” tuturnya. (im)