IM.com – Tim analisa kebijakan Lemdiklat Polri Brigjen. Pol. Dr. Dra. Juansih, S.H., M.Hum melakukan kunjungan kerja di Polresta Mojokerto. Kunjungan pada Kamis (07/1/21) Pagi ini dalam rangkah dalam rangka supervisi orientasi siswa Diktuk Bintara Polri TA 2020 SPN Mojokerto Waka Polresta Mojokerto Kompol Iwan Sebastian, S.ST, SH., MH bersama PJU.
Waka Polresta Mojokerto Kompol Iwan Sebastian, mewakili Kapolresta AKBP Deddy Supriadi, S.I.K., M.I.K melaporkan ada 7 siswa yang melaksanakan pendidikan di Polresta Mojokerto. “Kami selalu melaksanakan perintah sesuai jukrah dari Lemdiklatm” ujar Kompol Iwan.
Kompol Iwan juga menyampaikan dengan adanya kunjungan kerja ini ada masukan dari Ketua Tim dan Ka SPN memberikan koreksi dan evaluasi pelaksanaan pendidikan 7 siswa di Polresta Mojokerto,” kata Waka Polresta menyampaikan pesan Kapolresta.
Brigjen Pol. Dr. Dra. Juansih mengatakan kunjungan kerjanya di Polresta Mojokerto ini ditugaskan Kalemdiklat Polri dalam rangka monitoring dan asistensi pelaksanaan pendidikan yang ada di Jawa Timur.
“Karena perkembangan situasi pandemi, saya ditugaskna Pak Kalemdiklat Polri, di tiga pendidikan yang berada di Jawa Timur. Pak Kalemdiklat sebenarnya merasa sedih dengan situasi pandemi ini, harus mengambil keputusan yang sangat berat, yakni siswa dikembalikan ke tempat tinggal dan melaksanakan pendidikan di Polresta Mojokerto,” tuturnya.
Juansih memberikan motivasi, kepada siswa agar sabar dan tetap semangat selama melaksanakan pendidikan di Polresta Mojokerto dan akan kembali melaksanakan pendidikan di SPN Mojokerto.
Sementara Kabag Sumda Polresta Mojokerto Kompol Deny menyampaikan langkah yang diambil Polresta Mojokerto selama siswa melaksanakan pendidikan yakni pembagian masker, hand sanitizer dan minyak kayu putih serta vitamin kepada 7 orang siswa.
“Dalam rangka mengantisipasi dan demi keamanan siswa, orangtua wajib mengantar dan menjemput di dalam Mapolres. Ini perintah Kapolres yang harus dipatuhi siswa,” ujar Deny
KA SPN Mojokerto Kombes Pol Drs T. Widodo Rahino, SH. MH. MSi. mengucapkan, terimakasih kepada Polresta Mojokerto atas pengawasan kepada 7 orang siswa SPN yang sementara melaksanakan pendidikan luar.
“Selama 3 bulan kita tidak bisa memantau secara langsung selama dikembalikan ke orang tua, dari 7 orang siswa ini pada bulan Maret bisa melaksanakan pendidikan di SPN,” terangnya. (hms/resta)