Danrem 082/CPYJ Ingatkan Pengguna Narkoba Menjangkau Perkampungan

IM.com – Pengguna narkoba tidak hanya diperkotaan saja akan tetapi sudah merambah ke desa-desa bahkan perkampungan. Mulai dari kalangan ekonomi papan atas sampai dengan golongan ekonomi lemah, bahkan aparat keamanan (TNI) juga ada yang terlibat baik sebagai pengguna bahkan ada oknum sebagai pengedar narkoba.

Demikian disampaikan Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto melalui Kasilog Letkol Inf Kuwat Muljono pada kegiatan sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) kepada para prajurit dan PNS TNI di Pendopo Griya Paramitra Cikaran Kota Mojokerto. Jumat (25/6/2021).

“Peredaran narkoba sudah sangat meresahkan masyarakat dan membahayakan perkembangan generasi muda sehingga memerlukan penanganan  yang terpadu dan serius, karena itu, saya berharap kepada peserta sosialisasi ini dapat menambah wawasan sehingga mampu menjaga dan melindungi diri sendiri dan keluarga agar tidak terpengaruh atau terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba,” harapnya.

Sosialisasi ini menghadirkan dr. Anneke Mahardinie dari Dinkes Kota Mojokerto yang menjelaskan tentang macam-macam jenis narkoba, bahaya dan dampak bagi para pengguna serta dijelaskan pula cara antisipasi peredaran dan penyalahgunaan narkoba. (penrem 082)

25

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini