Anggota PMI Kabupaten Mojokerto mengevakuasi korban, Sulaiman (50) yang tergeletak di tengah Jalan Raya RA Basuni, Sooko, usai ditabrak mobil dari belakang, Rabu (27/10/2021).

IM.com – Tabrakan mobil dan sepeda motor terjadi di Jalan Raya RA Basuni, Desa Japan, Kecamatan Sooko, Rabu (27/10/2021) sekitar pukul 11.30 WIB. Akibat kejadian ini, pengendara motor mengalami luka parah di bagian kepala.

Kecelakaan lalu lintas terjadi ketika sebuah mobil Toyota Rush nopol B 1677 SYI sedang melaju kencang untuk mendahului kendaraan lain. Naas, pada saat yang sama korban Sulaiman (50) yang mengendarai motor Honda Vario bernopol S 5827 SO, di depannya tiba-tiba mengurangi laju dengan mengambil haluan kanan atau di tengah jalan raya.

Kontan, tabrakan tak bisa dihindari. Motor Honda Vario yang berjalan lambat diduga hendak menyeberang sontak diseduruk mobil Rush yang dikemudikan Ravista Hidayanto (23) dari belakang.

“Saat berbelok (menyeberang), pengendara motor tidak bisa mengantisipasi situasi arus lalu lintas di belakangnya,” ujar Kanit Laka Satlantas Polres Mojokerto Iptu J Wihandoko. 

Serudukan tadi membuat motor dan pengendaranya langsung tersungkur di lokasi yang tak jauh dari RSI Sakinah, Jalan RA Basuni Sooko. Korban Desa Japan, Kecamatan Sooko mengalami luka parah di bagian belakang kepala akibat tabrakan itu.

“Korban tidak mengenakan helm, terluka berat di bagian belakang kepala,” ujarnya.

Korban telah dievakusi ke RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto. Polisi menduga, kecelakaan tersebut terjadi akibat kedua kendaraan yang tidak menjaga jarak aman. (im)

1,405

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini