IM.com – Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) menggelar Kemah Moderasi Beragama di Ubaya Training Center (UTC) Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto. Kegiatan yang diikuti penyuluh dan pembina masyarakat beragama se-Indonesia sebagai upaya untuk menjaga kebhinekaan Indonesia.
Acara dibuka langsung oleh Direktur Penerangan Agama Islam (Dirpenais), Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat (Ditjen Bimas) Islam, Kemenag RI, Dr. Syamsul Bahri. Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati turut hadir dalam pembukaan agenda tersebut.
“Tadi kita semua sudah bersama-sama deklarasi Pelopor Moderasi Beragama. Jangan hanya berhenti sebagai kegiatan seremonial saja, tapi harus benar-benar kita implementasikan, harus kita resapi dan ditindaklanjuti,” ungkap Syamsu Bahri dalam sambutannya, Senin (29/8/2022).
Syamsul mengajak, usai kegiatan ini berlangsung, upaya menjaga kebhinekaan, keharmonisan antar umat beragama di Indonesia bisa terus terjaga. Mengingat agenda ini diikuti peserta dari wilayah-wilayah se-Indonesia.
“Mari kita saling menghormati dan menghargai kepercayaan kita masing-masing. Sebagai orang Indonesia, kita wajib saling toleran,” tuturnya.
Dalam Kemah Moderasi Beragama tahun 2022 ini, Jawa Timur mendapat kesempatan sebagai tuan rumah yang ditempatkan di Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto. Kesenian Reog Ponorogo memeriahkan rangkaian pembukaan agenda nasional tersebut. (im)