IM.com – Ramadhan menjadi momen PT Tjiwi Kimia Tbk melaksanakan kembali kegiatan sosial. Ribuan takjil dibagikan kepada karyawan yang pulang kerja dan masyarakat umum yang melintas depan pabrik di Jalan Raya Surabaya – Mojokerto Kecamatan Tarik Sidoarjo pada Kamis, (14/03-2024) sore.
Public Afair & License Beny Haryawan menjelaskan kegiatan sosial berbagi takjil merupakan kerjasama menejemen PT Tjiwi Kimia dan Serikat Pekerja, persatuan kelompok Kristen serta Hindu juga ekspatriat. Kegiatan sosial bagi takjil, akan dilaksanakan empat kali selama bulan Ramadhan
“Kami sepakat membagikan takjil kepada karyawan yang pulang kerja sehingga dalam perjalanan pulang tidak khawatir karena sudah ada bekal untuk buka puasa. Ini suatu langka kepedulian dari menejemen PT Tjiwi Kimia kepada karyawan yang menjalankan puasa. Hampir 7000 takjil dibagikan pada empat session. Ada yang pulang lewat depan juga ada yang pulang lewat belakang termasuk masyarakat yang melewati depan pabrik,” jelas Beny didampingi Ketua Serikat Pekerja.
Beny Haryawan juga menjelaskan kantong kertas yang digunakan mengemas paket takjil berisi teh botol, kurma dan roti serta wafer adalah kantong kertas khusus ramah lingkungan. Kantong kertas tersebut produksi PT Tjiwi Kimia yang mudah terurai dengan tanah.