IM.com – Masyarakat yang sehat merupakan modal ketangguhan suatu bangsa. Keterlibatan seluruh komponen bangsa, mencakup pemerintah, swasta, dan masyarakat dibutuhkan baik di pusat maupun daerah. Saya mengharapkan kegiatan ini juga dapat dimanfaatkan untuk menyosialisasikan kebijakan pembangunan berwawasan kesehatan dan memperkenalkan program-program kesehatan guna mendapatkan dukungan politis serta dukungan sumber daya dari seluruh jajaran pemerintah pusat dan daerah.
Pesan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nila Farid Moeloek dibacakan oleh Wakil Bupati Mojokerto Pungkasiadi saat memimpin upacara Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-54 Tahun 2018 di halaman kantor Pemerintah Kabupaten Mojokerto, Senin (12/11-2018) pagi.
Lebih lanjut Menkes menyatakan, Aku Cinta Sehat sebagai “tema HKN 2018 sejalan dengan Program Indonesia Sehat melalui pendekatan keluarga, mengajak seluruh komponen bangsa dengan kesadaran, kemauan dan kemampuan berperilaku sehat untuk meningkatkan kualitas hidup. Saya menghimbau masyarakat agar membiasakan diri mengonsumsi beragam sayur dan buah nusantara. Hal ini merupakan salah satu upaya perilaku hidup sehat yang digalakkan dalam Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).
Bareng dengan upacara tersebut juga diserahkan beberapa penghargaan dan lomba HKN 2018. Diantaranya penghargaan kepada Forum Kabupaten Mojokerto Sehat karena telah lolos 4 tatanan verifikasi penilaian Kab/Kota Sehat Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2018. Penghargaan ini diserahkan wakil bupati, kepada Yayuk Ismawati selaku Ketua Forum Kabupaten Mojokerto Sehat. (ika/uyo)