IM.com – Pembukaan sosialisasi KB Kesehatan sebagai bentuk kerjasama Dinas Kesehatan Kota Mojokerto dengan Korem 082/ CPYJ dilaksanakan di Pendopo Griya Paramita Cikaran Jalan Gajah Mada Kota Mojokerto, Rabu (24/06/2019) pagi.
Sosialisasi ini dalam rangka mempercepat keberhasilan program kependudukan yang dicanangkan pemerintah pusat. Dinas Kesehatan Kota Mojokerto menggandeng Korem 082 /CPYJ menggelar sosialisasi KB Kesehatan secara simbolis dibuka Dr. Farida Mariana ,MM.Kes Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Kota Mojokerto.
Dr. Farida menjelaskan pencanangan ini merupakan program rutin tahunan yang dilaksanakan dua instansi. “Tujuannya mengupayakan percepatan pencapaian kepesertaan KB Baru, KB Aktif, Ketahanan Keluarga dan berbagai upaya pengendalian penduduk khususnya di Kota Mojokerto,” katanya .
“Kegiatan sosialisasi ini sebagai bukti nyata bahwa kita semua berniat baik dalam upaya sinergitas mencapai program kependudukan, KB dan pembangunan keluarga di Kota Mojokerto,” tandasnya Dr. Farida.
Perwira Seksi Bhakti TNI Korem 082/ CPYJ Mayor Inf Komang Darma menambahkan tema pelaksanaan sosialisasi KB kesehatan tahun ini mengusung Tema ” Peran TNI dengan KB Kes mewujudkan keluarga sejahtera dan berperan serta membantu penanganan Covid – 19″
Aplikasinya peningkatan sosialisasi KB Kes, peningkatan pergerakan tokoh masyarakat, tokoh agama, mitra kerja dan masyarakat untuk mendukung pelaksanaan program KB kes melakukan pelayanan KB dan fasilitas kesehatan, pelayanan kesehatan reproduksi remaja kelangsungan kesehatan ibu bayi dan anak serta peningkatan partisipasi KB. pria.( penrem 082)