IM.com – Danrem 082/CPYJ didampingi Dandim 0812/Lamongan Letkol Inf Sidik Wiyono mengikuti rapat evaluasi PPKM Level 4 dan 3 Jawa Dan Bali bersama Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan di Ruang Puskodalops Kodim 0812/ Lamongan.
Minggu (22/08/2021)
Perkembangan data kasus Covid – 19 di Jawa dan Bali mulai tanggal 16 sampai dengan 22 Agustus ada penurunan yg signifikan, akan tetapi untuk Wilayah Bali dengan resiko tertinggi kasus aktif Covid – 19, akan diusulkan kepada pemerintah untuk diperpanjang penerapan PPKM Level IV selama dua minggu mulai tanggal 24 Agustus sampai dengan 6 September 2021.
Dalam kesempatan tersebut Menko Marves menyampaikan bahwa, saat ini sudah terdapat perubahan Pengaturan Pembatasan Kegiatan Masyarakat, untuk PPKM Level 4 dan 3 di Jawa meliputi:
Pertama. Restoran diperbolehkan makan ditempat dengan penerapan Prokes ketat maksimal 25 % kapasitas dengan dengan jam operasional hingga pukul 20.00.
Kedua. Pusat perbelanjaan diperbolehkan buka sampai dengan pukul 20.00 maksimal 50 % dari kapasitas serta menunjukkan sertifikat Vaksin menggunakan aplikasi Peduli Lindung.
Ketiga. Tempat Ibadah diperbolehkan melaksanakan kegiatan Ibadah maksimal 50 % dari kapasitas dengan Prokes ketat.
Keempat. Industri Orientasi Eksport dan penunjangannya dapat beroperasi 100 % dengan Prokes ketat dan apabila menjadi klaster akan ditutup selama 5 hari,”ujarnya
Sedangkankan untuk seluruh sektor Tranformasi akan diterapkan pemeriksaan Aplikasi Peduli Lindung pada tranformasi pribadi maupun umum terutama di Provinsi Jawa Timur, apabila belum bisa menunjukkan sertifikat Vaksinasi maka akan dilaksanakan Vaksinasi ditempat,”tambah Menko
Dalam kesempatan tersebut Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto menyampaikan,” kami akan terus berkomunikasi dengan seluruh pihak untuk melaksanakan pengawasan terhadap Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPPKM) diwilayah Kerja Korem 082/CPYJ, dan saya tegaskan Para Dandim jajaran Korem 082/CPYJ kerahkan para Babinsa untuk melakukan pengawasan secara Ofensif,” Ujarnya
Hadir mengikuti rapat, para Gubernur, Pangdam, Kapolda, Danrem, Dandim, Kapolres dan Para Bupati/Walikota Se Jawa-Bali.
(Penrem CPYJ)
đź‘Ťđź‘Ťđź‘Ť