IM.com – Prajurit 082/CPYJ mengikuti giat Garjas UKP periode 1-4-2022 dan Garjas Periodik Ke 2 Th 2021,di lapangan Cikaran Jalan Gajah Mada Kota Mojokerto.Kamis (21/10/2021)
Kasipers Korem 082/CPYJ Mayor Inf Binsar Junianto Simanjuntak dan Pasipers Korem 082/CPYJ Mayor Caj Candra Yuniarti mengawasi langsung kegiatan Kesegaran Jasmani (Garjas) bagi Anggota Makorem dan anggota Balak jajaran Korem 082 Tampak para Prajurit melaksanakan Tes Garjas UKP tersebut dengan penuh semangat dan menunjukkan kemampuannya guna mencapai hasil nilai yang terbaik.
Dalam kesempatan tersebut Kajasrem 082/CPYJ Kapten Inf M. Ali Ridho menjelaskan, bahwa Tes Garjas UKP merupakan salah satu persyaratan yang harus dipenuhi bagi prajurit sehingga dapat dinaikan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi. Sementara Garjas dilaksanakan untuk mengukur tingkat kesemaptaan prajurit.
“Karena pentingnya Tes Garjas ini untuk karier mereka sendiri, sehingga mereka melaksanakannya dengan mengeluarkan segala kemampuan dan tentunya mereka sudah mempersiapkan sejak jauh-jauh hari,”jelasnya
Sementara itu Kasipersrem 082/CPYJ Mayor Inf Binsar Junianto Simanjuntak memberikan arahan kepada peserta Garjas, agar para peserta laksanakan Garjas ini dengan sebaik-baiknya dan kejarlah nilai yang terbaik.
“Kalian harus mendapatkan nilai yang terbaik bila ingin pangkat kalian naik, tapi kalian juga harus memperhatikan kondisi dan kemampuan masing-masing, jangan karena ingin naik pangkat terus lupa dengan kondisi fisik sendiri. Ingat kemampuan dan jangan paksakan bila sudah berkunang -kunang, karena kesehatan serta keluarga lebih berharga dari pada nilai Garjas,”tambah Kasipers
Pelaksanaan Garjas diawali dengan cek Tensi dan sebelum pelaksanaan terlebih dahulu senam pemanasan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Kegiatan yang harus dilaksanakan dalam Garjas yaitu Garjas “A” lari 12 menit, Garjas “B” antara lain Pull Up, Sit Up, Push Up dan Longhes dengan durasi waktu satu menit serta Shuttle Run. Para peserta juga dituntut nilai renang yang akan dilaksanakan di kolam renang Wisata Desa Dlanggu Kabupaten Mojokerto. (Penrem CPYJ)
🙏🙏