IM.com – Dandim 0815 Mojokerto Letkol Czi Budi Pamudji bersama Wali Kota Mojokerto Mas’ud Yunus dan Forpimda menunaikan Shalat Idul Adha 1438 Hijriyah di Masjid Agung Al Fattah Kota Mojokerto, Jumat (01/09/2017).
Bertindak sebagai imam Shalat Idul Adha adalah KH. Muslikudin Abbas dari Pacet. Sebelum Sholat Ied, Wali Kota Mojokerto menyampaikan ibadah qurban merupakan perintah Allah. “Akan tetapi Allah mengingatkan bahwa tidak akan sampai daging-daging dan darah qurban kepada Allah SWT, tapi yang sampai kepada Allah adalah ketaqwaan di antara kamu,” jelasnya.
Turut hadir dalam Sholat Idul Adha Wakil Ketua DPRD Kota Mojokerto H. Junaidi Malik, Sekda Kota Mojokerto Mas Agoes Nirbito Moenasi Wasono, Ketua PCNU Kota Mojokerto Drs. KH. Sholeh Hasan, Lc., Kepala OPD, Para Staf Ahli, Para Asisten Sekda, Wakapolres Mojokerto Kota Kompol Hadi Prayitno, Camat dan Lurah se-Kota Mojokerto serta Jama’ah Sholat Idul Adha.
Usai salat, Dandim 0815 bersama Walikota Mojokerto, Forpimda dan Kepala OPD menuju Lapangan Raden Wijaya Jalan Surodinawan untuk mengikuti pembagian hewan kurban. Penyaluran hewan kurban dibagikan kepada fakir miskin, yayasan panti asuhan, pengurus masjid, penjaga kantor dan tenaga honorer. (dim/uyo)