Managemen akan menambah lagi tiga pemain untuk bergabung dengan Mujid Ridwan


IM.com – Tim PS Mojokerto Putra (PSMP) memastikan lolos babak 16 besar klasemen grup 6 Liga 2 PT Liga Indonesia Baru (LIB) pasca bermain imbang 3-3 dalam laga away ke Kota Blitar, dua pekan lalu. Guna mengenjot permainan tim berjuluk The Lasmojo tersebut, managemen akan menambah lagi tiga pemain untuk bergabung dengan Mujid Ridwan dkk.

“Insya Allah, kita akan menambah pemain lagi. Insya Allah ada tiga pemain yang akan kita rekrut, masing-masing posisi pemain depan, gelandang dan belakang. Ini untuk menghadapi babak 16 besar nanti,” ungkap Pelatih PSMP, Redi Supriyanto, Selasa (5/9/2017).

Menurutnya, tiga pemain yang bergabung dengan tim kebanggaan masyarakat Kabupaten Mojokerto tersebut berasal dari tim Liga 2. Pihak managemen PSMP sudah melakukan pendekatan dan memastikan ketiganya akan bergabung dengan skuad PSMP minggu depan.

“Tetap dari tim di Liga 2, siapa-siapanya nanti saja kalau sudah disini. Insya Allah, minggu depan mereka sudah bergabung dengan anak-anak. Apakah ada pencoretan pemain yang sudah ada, kami masih akan melihat perkembangannya. Kalau jelek permainannya, kami coret,” ujarnya.

Sementara itu, pasca libur selama satu minggu, para pemain PSMP sudah terlihat kembali menggelar latihan rutin sejak Senin (4/9/2017) kemarin. Namun ada beberapa pemain yang absen di awal latihan rutin karena ada keperluan keluarga sehingga belum bisa bergabung dengan yang lain.

“Jelas ada penurunan terutama soal kekuatan fisik yang bisa dipastikan menurun sehingga kita berikan materi stretching biasa saja dulu. Kalau langsung digenjot khawatirnya malah mereka akan cedera. Kami juga sudah merancang program perbaikan selama seminggu kedepan untuk mereka,” ujarnya.

Program tersebut, lanjut Redi, mulai dari peningkatan VO2 maks, speed hingga endurance yang akan di-drill di lapangan maupun di tempat gym. Diharapkan dalam satu minggu kedepan, skuad PSMP sudah bisa kembali memulihkan kekuatan dan bisa diberikan materi latihan sesuai arahan tim pelatih.(ning/uyo)

29

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini