Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati membuka job fair di SMKN 1 Sooko, Rabu (8/5/2024).
Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati membuka job fair di SMKN 1 Sooko, Rabu (8/5/2024).


IM.com – Halaman SMKN 1 Sooko Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, penuh sesak dipadati ribuan orang dari berbagai wilayah.

Mereka datang ke halaman SMKN 1 Sooko Kabupaten Mojokerto untuk, mencari lowongan pekerjaan atau Job Fair yang digelar Dinas Tenaga Kerja pada, Rabu (8/5/2024).

Job Fair 2024 di SMKN 1 Sooko itu diikuti 45 perusahaan, yang menyediakan 217 lowongan pekerjaan di 3.220 posisi.

Mayoritas dari 6.939 orang para pencari kerja yang tercatat di job fair Mojokerto 2024 tersebut merupakan lulusan SMA sederajat.

Ribuan para pencari kerja langsung tumplek blek memenuhi stan-stan perusahaan.

Job Fair dengan tema “Memasuki Dunia Kerja di Era Digitalisasi dan Peluang Berwirausaha” dibuka oleh Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati.

Bupati Ikfina mengatakan, bursa lowongan kerja memiliki dampak signifikan dalam mengentaskan pengangguran. Karena job fair membuka banyak lowongan, sehingga bisa menyerap angkatan kerja baru.

“Ini adalah momentum yang luar biasa, karena berdampak langsung dalam mengurangi pengangguran,” ujarnya.

Ikfina berharap di era digital seperti saat ini, job fair yang digelar Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Mojokerto memanfaatkan teknologi. Misalnya job fair digelar secara digital, sehingga para pencari kerja tidak datang langsung ke lokasi bursa lowongan kerja.

Menurutnya, era saat ini bukan masanya menggunakan cara konvensional atau manual. “Sudah eranya pembukaan job fair secara digital, jadi para pencari kerja tidak usah datang ke tempat job fair,” ungkapnya.

Sementara itu, Plt Kepala Disnaker Kabupaten Mojokerto, Bambang Purwanto, mengatakan job fair merupakan agenda rutin yang digelar setiap tahun. Sehingga diharapkan dapat menjadi jembatan para pencari kerja dalam upaya pengembangan diri.

“Job fair seperti ini, bisa mengurangi angka pengangguran terbuka yang juga merupakan salah satu visi dan misi Pemkab Mojokerto,” tuturnya. (uyo)

77

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini