IM.com – Karnaval di Desa Mojolebak, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur berujung duka. Satu orang peserta meninggal dunia setelah mengikuti pawai karnaval peringatan HUT Kemerdekaan ke-79 RI, Minggu (1/9/2024).
Korban yang diketahui bernama Desi Dwi Ernanda (28) warga Dusun Ketapang, Desa Mojolebak, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, meninggal dunia diduga karena kelelahan setelah mengikuti karnaval HUT Kemerdekaan RI.
Sebelum meninggal dunia, awalnya pada pukul 7.30 WIB korban ikut menjadi peserta dalam kegiatan karnaval yang diselenggarakan oleh Desa Mojolebak.
Setelah mengikuti karnaval, korban dijemput suaminya dengan mengendarai sepeda motor. Namun, tak jauh dari lokasi finish karnaval Desa Mojolebak, Mojokerto sekira pukul 12.16 WIB korban tiba-tiba merasa pusing dan meminta suaminya menepikan motornya.
Ketika turun dari motor, tubuh Desi langsung ambruk tidak sadarkan diri. Warga yang melihat kejadian itu, langsung menolong korban dan membawanya ke Puskesmas terdekat.
Sesaat setelah dilakukan pemeriksaan dan mendapatkan perawatan medis, pihak Puskesmas langsung merujuk korban untuk segera dibawa ke RS Citra Medika (Ciko) Sidoarjo.
Sayangnya saat perjalanan menuju rumah sakit, nyawa korban tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 12.30 WIB.
Kepala Desa Mojolebak, Ach. Rianto membenarkan atas kejadian yang menimpa salah satu warganya tersebut.
“Iya benar korban saat itu usai mengikuti karnaval. Dari keterangan pihak keluarga, korban memiliki riwayat sakit jantung dan diabetes. Korban sebelum meninggal sempat diperingatkan oleh perangkat jangan ikut serta pada acara kegiatan, namun korban tetap memaksakan diri,” pungkasnya. (tyan/rif)