Dra. Hj. Nina Soekarwo, M.Si.
Dra. Hj. Nina Soekarwo, M.Si. mengingatkan bahwa kaum perempuan memegang peranan penting dalam sejarah perjuangan bangsa dan pembangunan Indonesia hingga saat ini.

IM.com – Istri Gubernur Jatim Dra. Hj. Nina Soekarwo, M.Si menyambut baik penyelenggaraan acara Kartini’s Day yang didedikasikan untuk memperingati Hari Kartini. Acara ini sekaligus mengingatkan bahwa kaum perempuan memegang peranan penting dalam sejarah perjuangan bangsa dan pembangunan Indonesia hingga saat ini.

“Ibu kita Kartini merupakan inspirator besar sekaligus pejuang bangsa yang menjadi ilham bagi kaum perempuan dari masa ke masa yang dengan gigih memperjuangkan kaum wanita dari kebodohan dan keterbelakangan,” katanya saat acara pembukaan Kartini’s Day “Perempuan dan Karya” di Atrium Mall Grand City Surabaya, Rabu (18/4-2018).

Menurutnya, Kartini bukan hanya mengkritisi budaya yang menindas kaum perempuan tapi juga membangun apa yang sudah dikritiknya. Ia membangun kesadaran kaum perempuan pada kapasitas dan kemampuan mereka melalui institusi pendidikan yang dibangunnya.

Kartini di era digital sekarang, lanjutnya, tidak cukup dengan tampil cantik, modis dan elegan, tapi juga harus cerdas memanfaatkan peluang persaingan bebas. Kaum perempuan harus peka (tidak boleh bersikap masa bodoh), cerdas (berjiwa pembelajar), cerdik (bertindak strategis), serta berakhlak mulia dalam menyikapi era kebebasan informasi.

“Akhlak yang baik ini penting terutama untuk bisa mengerem kita dalam era informasi tanpa batas saat ini,” katanya.

Dalam acara pembukaan ini, diisi peragaan busana bertajuk ‘Perempuan Kebaya dan Batik’ dan penampilan 21 wanita yang melukis bersama-sama. Acara yang berlangsung dari tanggal 18-22 April ini diramaikan dengan berbagai lomba, talkshow serta stand pameran yang terdiri dari fashion, furniture, aksesoris, serta berbagai stand kuliner khas Jatim seperti rawon dan pecel.(kim/uyo)

60

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini