Kelancaran Arus Mudik,
Dandim 0815 Mojokerto Letkol Kav Hermawan Weharima, SH, bersama Kapolres Mojokerto Kota AKBP Dany Sigit Setyono, SH, S.IK, M.Sc (Eng), dan Instansi Lintas Sektor Kota Mojokerto melaksanakan Patroli Skala Besar

IM.com – Dandim 0815 Mojokerto Letkol Kav Hermawan Weharima, SH, bersama Kapolres Mojokerto Kota AKBP Dany Sigit Setyono, SH, S.IK, M.Sc (Eng), dan Instansi Lintas Sektor Kota Mojokerto melaksanakan Patroli Skala Besar di wilayahKota Mojokerto, Kamis (14/06/2018) malam.

Patroli Skala Besar para pemangku kepentingan dan stakeholder Kota Mojokerto ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik di Pos Pam/Pantau dan Pos Yan Arus Mudik Hari Raya Idul Fitri 1439 H Tahun 2018 di wilayah Kota Mojokerto.

Dandim 0815 Mojokerto Letkol Kav Hermawan Weharima, SH., mengungkapkan, patroli skala besar ini dilakukan dalam rangka pengecekan Pos Pam, Pos Pantau dan Pos Yan sekaligus meyakinkan kesiapan personel dan perangkat Pos Pam dalam mengantisipasi puncak arus mudik maupun arus balik lebaran. “Sekaligu memotivasi dan menjaga moril personel yang bertugas di sejumlah Pos Pam/Pantau/Yan,” tegasnya.

Pihaknya berkomitmen membantu dan mendukung secara totalitas pihak Kepolisian dalam tugas pengamanan lebaran, karena Pengamanan Hari Raya Idul Fitri merupakan tugas negara, tandasnya.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menjaga, memelihara dan memantapkan sinergitas TNI – Polri – Stakeholder yang ada di wilayah Kota Mojokerto, ungkapnya.

Patroli skala besar ini diawali dengan apel pengecekan personel di Mapolres Mojokerto Kota, selanjutnya Dandim dan Kapolres menyaksikan kesiapan dan memantau arus mudik melalui layar CCTV di Aula Mapolres Mojokerto Kota.

Tidak cukup itu saja, Dandim dan Kapolres Mojokerto Kota beserta rombongan patroli menuju Pos Pam Klenteng di Simpang Empat Jalan PB Sudirman – Jalan Jaksa Agung Soeprapto – Jalan Residen Pamuji – Jalan Letkol Sumarjo, guna meninjau secara langsung kesiapan pengamanan di puncak arus mudik.

Pos Pam Alun Alun Kota Mojokerto yang menjadi pusat konsentrasi massa di Kota Mojokerto, juga menjadi sasaran patroli skala besar. Pos Pelayanan Terpadu Almas Resto juga menjadi titik pantau berikutnya pada patroli skala besar, salah satu petinggi TNI Polri di Mojokerto.

Pantauan di lapangan, Kapolres sebagai Kasatwil dan Dandim selaku Dansatkowil, sempat bercengkerama dengan para petugas Pam maupun pemudik yang singgah di Pos Yan.

Berikutnya rombongan Unsur Forkopimda Kota Mojokerto tersebut, bergerak menyusuri Jalan Raya By Pass Kota Mojokerto untuk menyaksikan pergerakan kendaraan pada puncak arus mudik yang terpantau lancar dan terkendali.

Turut serta dalam patroli skala besar tersebut, antara lain Kasatpol PP Kota Mojokerto Dodik Heryana Murtono, Wakapolres Mojokerto Kota Kompol Hadi Prayitno, SH., Asisten Pemerintahan Sekda Kota Mojokerto, Abdurahman Tuwo, Kadishub Kota Mojokerto, Para Perwira Polres Mojokerto Kota dan Kodim 0815 serta puluhan anggota Polri – TNI, Satpol PP dan Dishub.(dim/uyo)

21

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini