Buku “Dahsyatnya Silaturahmi” untuk Menggugah Peduli Sesama
Peluncurannnya dihadiri Dirut BNI, Pangdam V/Brawijaya, Dahlan Iskan, para pengusaha serta civitas perguruan tinggi

IM.com – Salah satu tindakan yang bernilai dilakukan oleh seseorang adalah menjalin silaturahmi, baik dengan keluarga, teman, kerabat, tetangga dan orang orang sekitar karena dari momen itulah terpancar kasih sayang dengan sesama.

Topik inilah yang mewarnai buku Dahsyatnya Silaturahim Bersih Hati Bersih Pikiran (DSBB) tulisan keluarga besar Jawa Pos yang tergabung dalam Paseduluran Cowas JP (Konco lawas Jawa Pos). Buku setebal 208 halaman yang memuat 34 naskah dari 22 penulis, ini akan dibedah di Gedung Bank BNI Graha Pangeran lt 6 Jalan Ahmad Yani 286 Surabaya, Sabtu, (10/11/2018) siang

Yang menarik dari Cowas JP adalah kehadiran sosok Dr. Aqua Dwipayana, mantan jurnalis JP, pakar komunikasi yang kini menjadi motivator tentang silaturahmi dan amaliah sebagai metode pembersih jiwa. Apa yang disampaikan motovator kiranya tidak sebatas menggugah semangat audience agar gemar merawat silaturahmi sambil menyisihkan rezeki bagi yang membutuhkan, tapi pemateri selalu menjadikan dirinya sebagai contoh atas tema yang diutarakan.

Setiap acara yang menampilkan Aqua, selalu diwarnai [emberian hadiah yang mengejutkan. Bagi peserta yang beruntung kemudian difasilitasi untuk menjalan wisata spiritual ke tanah suci, umroh. Pada reuni grup Cowas pun hal itu terjadi, beberapa peserta diberangkatkan ke Mekah dan Madinah.

“Pak Aqua, apa nggak capek jalan-jalan terus? Istirahatnya kapan?” tanya Dr.Elva Ronaning Roem, dosen Ilmu Komunikasi Fisip Universitas Andalas Padang.

Dengan sepontan Aqua menyahut, “Enggak sih, karena jalan-jalannya penuh ketulusan dan keikhlasan sehingga saya selalu merasa bahagia lahir dan batin. Apalagi semua aktivitas saya diisi dengan berbagai kebaikan. Utamanya membantu sesama yang membutuhkannya. Saya sangat bahagia jika bisa membahagiakan orang lain.”

Menurut Ketua Panitia, Baharmi, atas dorongan Aqua juga, ajang temu kangen kesembilan Reuni IX serta ulang tahun Cowas JP ketiga di Desa Wisata Pentingsari (Dewi Peri), Sleman menghasilkan karya kolektif berupa buku DSBB.

Buku bertiras 5 ribu eksemplar, ini sudah lebih separo terjual. Peluncurannnya dihadiri Dirut BNI, Pangdam V/Brawijaya, Dahlan Iskan, para pengusaha serta civitas perguruan tinggi. (kim)

41

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini