Rakornispen Tahun 2020 Diikuti 164 Peserta, Diantaranya Korem 082/CPYJ
Mayor Caj Supranoto, Kapenrem 082/CPYJ salah satu dari 164 peserta yang ikut Rapat Koordinasi Penerangan (Rakornispen) TNI tahun 2020 dilaksanakan di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (27/2/2020).

IM.com – Rapat Koordinasi Penerangan (Rakornispen) TNI tahun 2020 dilaksanakan  di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (27/2/2020). Ada 164 peserta jajaran Penerangan TNI diantaranya dari Korem 082/CPYJ, yang hadir Mayor Caj Supranoto.

Mayor Caj Supranoto, Kapenrem 082/CPYJ dalam catatannya selama mengikuti Rakornispen tersebut menyampaikan, pesan Kasum TNI Letjen TNI Joni Supriyanto.

“Kasum menyampaikan bahwa jajaran Penerangan TNI adalah penjuru terdepan dalam mempublikasikan berbagai kegiatan dan kinerja TNI baik di dalam maupun luar negeri yang berdampak positif terhadap pembangunan opini di masyarakat,” ujar Mayor Caj Supranoto.

Kasum TNI menjelaskan, bahwa pada hakekatnya tujuan Rakornispen TNI untuk mengevaluasi pelaksanaan program kerja dan anggaran bidang penerangan tahun 2019.

Kemudian sebagai forum penyelarasan program kerja dan anggaran tahun 2020, dengan sebelas prioritas pembangunan TNI serta menjadi forum penyampaian Pokok-Pokok Kebijakan Panglima TNI sebagai pedoman bagi jajaran Penerangan TNI dalam melaksanakan tugas.

Dengan adanya skala prioritas yang sudah dicanangkan dari Komando atas maka jajaran Penerangan perlu terus berbenah diri untuk kemajuan TNI.

Institusi TNI patut bersyukur karena beberapa waktu yang lalu lembaga survei menempatkan menjadi lembaga Negara yang memiliki tingkat kepercayaan paling tinggi dengan prosentase 94 persen.

Ditambah lagi hasil pemeriksaan Laporan Keuangan Kemhan/TNI, BPK RI memberikan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Kasum TNI mengatakan bahwa jajaran Penerangan TNI sebagai ujung tombak dalam transformasi informasi dan dituntut untuk bekerja profesional serta bersinergi yang baik dengan sesama komunitas penerangan maupun dengan instansi terkait lainnya.

Hal ini sejalan dengan tema Rakornispen kali ini yang berbunyi “Dilandasi Semangat Dan Soliditas Jajaran Penerangan TNI Siap Mewujudkan TNI Yang Kuat, Unggul, Maju Dan Mandiri Guna Keberhasilan Pelaksanaan Tugas Pokok”.

Pada bagian lain Letjen TNI Joni Supriyanto juga mengingatkan kepada jajaran Penerangan TNI agar selalu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi telah melahirkan platform baru.

Dimana perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat salah satunya dunia maya Media Sosial (Medsos) yang bergerak begitu cepat, masif dan dapat berdampak negatif hingga ia mampu meruntuhkan suatu peradaban bangsa dalam waktu yang begitu cepat.

Saat ini Medsos menjadi medan kritis pertempuran baru yang harus diwaspadai pejabat jajaran Penerangan TNI untuk selalu terdepan dalam merebut dan memenangkan opini publik dan memiliki kemampuan meng-counter bahkan menutup celah sekecil apapun terkait pemberitaan negatif yang dapat merugikan citra TNI dimata masyarakat. (uyo)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini