IM.com – Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2021 terasa istimewa bagi ITM, (Inilah Trail Mojokerto). Belum genap satu tahun terbentuk, komunitas motor trail Mojokerto, Jawa Timur sukses mengibarkan Bendera Merah Putih di puncak bukit Kencur yang dikenal Puthuk Kencur pada Selasa (17/08-2021).

Puthuk Kencur yang berada di perbukitan Desa Gumeng Kecamatan Gondang Kabupaten Mojokerto salah satu objek pendakian bagi komunitas pecinta alam termasuk pecinta motor trail yang biasa menyalurkan hobinya dengan trabas jalur hutan.

Mencapai puncak bukit Kencur tidaklah mudah bagi pecinta motor trail termasuk anggota ITM yang sebagian besar adalah para penggemar, bukan petarung motor trail. Jalur yang lebarnya sekitar 50 cm dengan rintangan bongkahan bebatuan serta jurang curam kemiringan 45 derajat sebuah tantangan yang harus dihadapi untuk mencapai puncak bukit kencur.

Beruntung, cuaca dan kondisi alam masuk bulan kemarau sehingga anggota ITM bersama komunitas trail lainnya yang ikut bergabung akhirnya berhasil sampai di puncak Kencur.

“Kami bersyukur dan bangga anggota ITM dan sahabat-sahabat komunitas trail lainnya yang ikut bergabung dalam acara pengibaran Bendera Merah Putih akhirnya sampai di puncak Kencur, meski tidak mudah mengendrai trail hingga sampai ke puncak melewati jalur yang sangat ekstrem,” ujar Ketua ITM Moch Afif.

 

1,092

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini