Danrem 082/CPYJ bersama Ketua Persit 08 melakukan penanaman pohon Klengkeng dan pohon Alpukat di sekitar Lapangan Volley Ball Kodim 0809/Kediri

IM.com – Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Unang Sudargo, kunjungan kerja di wilayah Kodim 0809/Kediri didampingi Ketua Persit KCK Koorcabrem 082 Rabu (16/03/2022).

Rombongan disambut Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Ruly Eko Suryawan. beserta Istri dan Forkopimda sekaligus pengalungan selendang kain batik dan bunga tangan kepada Ketua Persit saat di pintu gerbang Kodim 0809/ Kediri, Jalan. A. Yani Nomor 16, Banjaran Kecamatan/Kota Kediri.


Acara diawali penanaman pohon Klengkeng dan pohon Alpukat di sekitar Lapangan Volley Ball Kodim 0809/Kediri, dilanjutkan meninjau Panti Asuhan Kodim di dalam Makodim.

Usai meninjau Panti Asuhan, Danrem beserta rombongan menuju Ruang Puskodalops untuk menerima paparan Dandim 0809/Kediri, terkait situasi wilayah dan kondisi personel Kodim 0809/Kediri.

Dalam kesempatan tersebut Danrem 082/CPYJ memberikan pengarahan dan penekanan kepada Prajurit dan PNS Kodim 0809.

Ia mengatakan TNI, Polri dan Pemerintah Daerah harus selalu berinterakasi dengan masyarakat. Oleh karena itu dibutuhkan sinergitas, komunikasi dan harmonisasi antar pihak dan unsur-unsur di wilayah mulai dari tingkat Kabupaten sampai dengan tingkat Desa, pelihara Soliditas dan kekompakan dengan seluruh komponen di wilayah

“Saya berharap peran dan tugas TNI di lapangan dapat berjalan dan terkoordinir dengan baik serta dapat membantu tugas Pemerintah Daerah untuk mensejahterakan masyarakat,”ujarnya

Lanjut Danrem, ia tidak ingin mendengar lagi ada pelanggaran dilakukan prajurit. Hindari pelanggaran sekecil apapun yang akan merugikan diri sendiri, keluarga dan nama baik satuan.

Selesai memberikan pengarahan, Danrem memberikan Bantuan Sosial berupa sembako kepada Tukang Becak dan Anak Yatim Piatu

Kegiatan selanjutnya Danrem melepas empat anak Panti Asuhan mengikuti pertandingan Karate Bimari Cup I di Madiun, dilanjutkan foto bersama atelit. (Penrem CPYJ)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini