Bupati Ikfina Fahmawati memberangkatkan jalan sehat yang diikuti 400 orang di Kantor Kecamatan Mojosari, Jumat (22/7/2022).

IM.com – Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati mengapresiasi dan bangga dengan kekompakan warga Kecamatan Mojosari yang sukses menggelar senam dan jalan sehat, Jumat (22/7/2022). Kegiatan ini dalam rangka menyongsong HUT Kemerdekaan RI

Bupati Ikfina mengikuti senam dan jalan sehat bersama 400 oeserta dari perwakilan desa se-Kecamatan Mojosari. Selain itu, rangkaian kegiatan ini juga menyediakan vaksinasi dosis 1,2 dan 3 bagi masyarakat umum.

“Ini belum masuk Bulan Agustus tapi semuanya sudah mempersiapkan bagaimana memaknai kemerdekaan. Intinya hari ini kita melihat semuanya kompak, ini hal yg sangat penting dan luar biasa,” ungkap Ikfina, usai jalan sehat bersama di halaman kantor Camat Mojosari, Jum’at (22/7) pagi.

Ikfina juga sangat bersyukur bisa berada ditengah-tengah masyarakat Kecamatan Mojosari. Ia menyebut, Mojosari merupakan representasi dari masyarakat Kabupaten Mojokerto.

“Mojosari ini ibu kota dari kabupaten Mojokerto, yang juga merupakan perwakilan percontohan dari warga Kabupaten Mojokerto yang semuanya kompak, yang bisa membuat semuanya sejahtera dan sehat selalu,” ucapnya.

Ikfina juga mengingatkan saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19, ia meminta masyarakat menjaga kesehatan dengan berolahraga.

“Lakukan olahraga sesempat mungkin bisa untuk menjaga kesehatan supaya peredaran darah nya lancar, dan kedua supaya kita ini bersemangat dan bahagia,” tuturnya. (im)

67

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini