IM.com – Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Pekan Olahraga Nasional Jenjang Sekolah Dasar (PON SD) Kabupaten Mojokerto tahun 2023 berakhir. Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati berpesan kepada seluruh atlet yang ikut dalam ajang ini agar terus berlatih, mengasah taleta dan skill demi meraih prestasi setingi-tingginya.
Pesan disampaikan Bupati Ikfina pada acara penutupan di gedung PGRI, Kecamatan Puri, Rabu (31/5/2023). Dalam kesempatan itu, ia juga menyerahkan trophy kepada para juara.
“Yang sudah berprestasi kali ini harus tetap berlatih, dan bagi para atlet yang belum juara kali ini, teruslah sangat berlatih untuk kesempatan yang akan datang. Ayo tunjukkan potensi atlet asal Kabupaten Mojokerto,” pesannya.
Selain itu, Bupati Ikfina juga berpesan kepada seluruh guru dan wali murid untuk terus mendukung dan mendampingi anak-anak untuk menggapai cita-citanya. “Para guru dan orang tua, kita harus memberikan support kepada anak-anak, sehingga mereka bisa menggapai keinginannya di masa yang akan datang,” tuturnya.
Bupati Ikfina pun mengapresiasi atas berlangsungnya kegiatan ini, mengingat kegiatan ini merupakan ajang untuk melatih anak agar memiliki pribadi yang tangguh. “Kegiatan ini adalah ajang untuk anak-anak kita untuk melatih daya juangnya. Sehingga kemudian nantinya akan menjadi pribadi yang siap menghadapi seluruh permasalahan saat dia dewasa nanti,” katanya.
Dalam seremonial dan penyerahan trophy kepada para pemenang O2SN dan POR SD ini, Bupati Ikfina didampingi Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Disbudparpora Kabupaten Mojokerto, serta sejumlah OPD Kabupaten Mojokerto. (im)