IM.com – SMAN 1 Puri patut berbangga. Selain salah satu siswanya mampu bertengger di urutan 5 besar peraih nilai UN tertinggi se-Jatim, sekolah ini juga mampu mengantarkan lebih dari 115 siswanya dari 350 lulusan, untuk studi lanjut di perguruan tinggi negeri (PTN).
Data yang dihimpun inilahmojokerto.com., di jalur SNMPTN 2018, SMAN 1 Puri menduduki peringkat pertama dari 11 SMAN di Kabupaten Mojokerto. Dari total 174 pendaftar SNMPTN, sebanyak 67 siswa dinyatakan lolos masuk PTN. Sedangkan di urutan paling bawah adalah SMAN 1 Trawas pimpinan Drs. H. Wahjuhadi, hanya mampu mengantar 7 siswanya lolos di SNMPTN.
Selain 67 siswa yang lolos SNMPTN, SMAN 1 Puri juga kembali mendulang bukti kompetensi sekolahnya lewat jalur PMDK-PN 2018. Sedikitnya 21 siswa dinyatakan lolos di politeknik negeri se-Indonesia.
Belum lagi jalur seleksi lainnya, termasuk jalur seleksi kedinasan, tercatat 27 siswa lolos. Tinggal tiga jalur lagi yang masih menunggu seleksi dan pengumuman hasil, yaitu jalur SBMPTN, UMPN, Kedinasan dan Mandiri PTN.
“Saya hanya bisa bersyukur atas berkah ini. Semua prestasi yang diraih anak-anak, bukan hasil karya individual. Semua bisa diwujudkan karena adanya sinergisitas kinerja antara bapak/ibu guru, walimurid, kebijakan Kacabdin dan semangat peserta didik yang amat mengagumkan. Ini prestasi luar biasa sekaligus tantangan bagi sekolah,” ujar Raden Imam Wahyudi, Kepala SMAN 1 Puri.
Tanpa beliau-beliau dan dukungan segenap wali murid, lanjut Imamn, saya bukan apa-apa. Prestasi ini tentu dipersembahkan untuk seluruh masyarakat Mojokerto. Bagaimana pun, sekolah hanya mampu mendidik dan membimbing saja, selebihnya sangat tergantung pada peserta didik, wali murid.
Menurutnya penguatan pendidikan karakter di sekolah harus dipertajam dan lebih spesifik lagi, agar dapat memberikan nilai lebih pada kualitas moral dan mental peserta didiknya. “Peserta didik harus diperkuat karakter dan soft skill-nya, maka akademik akan terangkat kualitasnya,” imbuhnya menegaskan tentang pentingnya pendidikan karakter bagi seluruh peserta didiknya.
Selain itu, SMAN 1 Puri juga dikenal sebagai sekolah pengiat literasi. Setidaknya ada tiga judul buku yang jadi bukti dan di launching pada acara workshop literasi beberapa hari lalu. Guruku, Inspirasiku; Kartini Teladan Abadi; dan Merajut Asa Bersama Siswa adalah buku karya guru dan siswa SMAN 1 Puri. (use/uyo)