Kades Gedangan Melantik 3 Perangkat Desa Dihadiri Danramil 0815/13 Kutorejo
Kepala Desa Gedangan Hadi Suyono melantik serta pengambilan sumpah tiga perangkat desa meliputi Seksi Pelayanan, Urusan Keuangan dan Sekretaris

IM.com – Kepala Desa Gedangan Hadi Suyono melantik serta pengambilan sumpah tiga perangkat desa meliputi Seksi Pelayanan, Urusan Keuangan dan Sekretaris. Acara yang berlangsung di balai Desa Gedangan dihadiri oleh jajaran pemangkut masyarakat, diantaranya Danramil 0815/13 Kutorejo Kodim 0815 MojokertoKapten Inf Desto Jumeno, Rabu (12/09/2018).

Tiga perangkat desa yang dilantik antara lain Ratna Anggraini Martha Suyono (34) sebagai Sekretaris Desa, Arivianto Hidayat (33) Kasi Pelayanan dan Ali Muntoha (35) pada posisi Kepala Urusan Keuangan. Kades Hadi Suyono menyampaikan ucapan selamat bergabung dengan Pemerintahan Desa Gedangan. Dia mengungkapkan kemampunan ketiga perangkat desa yang baru dilantik dan diambil sumpah ini tidak diragukan karena melalui tahapan seleksi dan tes yang ketat.


Masih tutur Kades, ketiga perangkat desa ini memiliki latar belakang dan pengalaman bervariasi, ada yang pernah mengabdi di desa, ada juga Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) dan pengawas tingkat desa. “Dengan kemampuan dan pengalaman yang dimiliki tersebut dapat dijadikan modal untuk membangun desa dan mampu bersaing dengan desa lain,” tandasnya.

Berikutnya Camat Kutorejo Budiono, dan Kabid Pemerintahan Desa Dinas PMD Kabupaten Mojokerto Junaedi, usai memberikan ucapan selamat juga menegaskan bahwa perangkat desa merupakan pelayan masyarakat yang setiap waktu harus siap bila dibutuhkan warga masyarakat.

“Tugas perangkat desa yaitu membantu tugas- tugas kepala desa untuk itu perangkat desa harus loyal dan patuh kepada kepala desa sesuai Petunjung Pokok Operasional (Tupoksi) masing – masing. Jaga kekompakan dalam menjalankan tugas demi pembangunan di desa,” pintanya.

Sementara Danramil 0815/13 Kutorejo Kapten Inf Desto Jumeno saat dimintai pendapatnya menyampaikan harapannya kepada ketiga perangkat desa yang baru dilantik dapat bekerja secara maksimal dalam membantu kepala desa demi kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat. “Semoga ketiga perangkat desa ini mampu mendedikasikan dan mengabdikan dirinya untuk kemajuan desa dan kemakmuran masyarakat,” harapnya. (dim/uyo)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini