IM.com – Harga bawang merah di pasar tradisonal Tanjung Kota Mojokerto mengalami kenaikan hingga Rp5000 dari sebelumnya. Kenaikan itu lantaran ketersedian di pasaran menurun.
Pedagang bawang merah di Pasar Tanjung, Khoirul menjelaskan hampir sepekan lalu pasokan bawang merah mulai menurun. Kondisi itulah salah satu penyebab naiknya harga bawang merah.
“Sudah seminggu ini harga bawang merah naik dikisaran Rp 20 ribu hingga 23 ribu per kilogram.Sebelumnya dikisaran Rp 15 ribu -18 ribu per kilogram.
Khoirul tidak tahu secara pasti penyebab kenaikan harga bawang merah. “Mungkin factor cuaca sehingga hasil panen menurun,”ujarnya seraya membandingkan jelang Natal tahunlalu harga bawang merah kenaikannya tidak signifikan.
Kenaikan harga bawang merah dikeluhkan pembeli. “Sampai kapan harga bawang merah kembali normal atau turun,” keluh Saiya bertanya.
Saiya berharap, agar harga bawang merah tidak terus naik. Sebab, bawang merah salah satu bumbu dapur paling dibutuhkan. (joo/uyo)