Bupati Ikfina menjelaskan, tujuan pemantauan persiapan pemungutan suara pemilu 2024 untuk memastikan kesiapan PPS di desa maupun di tempat pemungutan suara (TPS), sehingga diharapkan pelaksanaan Pemilu pada Rabu 14 Februari 2024 berjalan lancar.
Poin yang dipantau dari kesiapan teknis pemungutan suara, ketersediaan logistik Pemilu, hingga standar pengamanan yang akan diterapkan.
“Kita harus pastikan semuanya sudah siap secara teknis, logistik sudah sampai di desa dengan aman dan pengamanannya juga harus sesuai SOP,” ucap Bupati Ikfina, Selasa (13/2-2024) sore.
Bupati Ikfina juga ingin memastikan, ruangan penyimpanan logistik sudah tersegel dengan baik oleh KPU. Ia juga mengimbau agar LINMAS dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk bisa menjaga kesehatannya.
“Para anggota KPPS dan pengamanan (LINMAS) saya sarankan untuk dijaga kesehatannya, agar besok prosesi Pemilu bisa lancar dan aman,” pungkasnya (don)