Pj Wali Kota Mojokerto Ali Kuncoro cek tempat penampungan air di rumah warga

IM.com – Pj Wali Kota Mojokerto Moh. Ali Kuncoro mengajak secara serentak warga masing-masing RW se-Kota Mojokerto kerja bakti. Secara langsung Ali Kuncoro memimpin kerja bakti di Jalan Kelud Gang 8 No. 8 RT. 01 RW. 05 Kelurahan Wates, Kecamatan Magersari Kota Mojokerto.

Ali Kuncoro menuturkan kasus DBD Jawa Timur saat ini mengalami lonjakan. Cara paling efektif menanggulangi dan mencegah penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD) dengan memperkuat Gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) 3 MPlus.

“Untuk mencegah DBD diperlukan kesadaran dari semua pihak untuk terbiasa menanamkan budaya hidup bersih pada diri sendiri dan lingkungan masing-masing,” kata Mas Pj.

Dalam kerja bakti massal sore ini yang menjadi target utama Mas Pj adalah membersihkan tempat-tempat yang berpotensi menjadi tempat perindukan nyamuk seperti barang-barang bekas yang sekiranya dapat menjadi tempat penampungan air hujan.

55

1
2

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini