
IM.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Mojokerto mengungkap adanya sedikit perbedaan dalam proses pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada serentak dengan Pemilu 2024. Hal itu disampaikan dalam bimbingan teknis (Bimtek) di Ballroom Hotel Lynn, Jalan Punala, Balongsari, Kota Mojokerto, Sabtu (26/10/2024).
Komisioner KPU Kota Mojokerto Ulil Abshor menjelaskan, secara keseluruhan, proses pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada serentak tidak jauh berbeda dengan Pemilu 2024 lalu. Hanya, ada perbedaan pada denah tempat duduk saksi dan petugas TPS serta adanya tambahan bilik untuk penyandang disabilitas.

“Jadi yang biasanya kan jadi satu biliknya, nah ini untuk aksesbilitas disabilitas itu nanti bisa di letakkan di sebelah kanan atau kiri dari bilik-bilik,” jelas Ulil dalam bimtek pemungutan dan penghitungan surat suara penetapan hasil Pilkada serentak 2024. Kegiatan diiikuti PPK dan PPS se-Kota Mojokerto dan perwakilan dari Lapas Kota Mojokerto serta Bakesbangpol.
Ulil mengatakan, bimtek kali ini adalah untuk mensosialisasikan materi yang diikuti KPU Kota Mojokerto saat mengikuti agenda serupa di KPU Provinsi Jawa Timur. Materinya tentang isu-isu strategis dan rencana kebijakan KPU tentang pemungutan dan penghitungan suara dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota.
“Kalau PKPU-nya masih draf. Kemudian ada isu-isu strategis yang kita sampaikan sebagai bagian dari cataan di Pemilu Legislatif sebelumnya serta kemudian mitigasi resiko yang bisa dihadapi,” kata Ulil.
Anggota Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kota Mojokerto itu menambahkan, bimtek ini sebagai bentuk kesiapan dari divisi teknis ke PPK dan PPS untuk melaksanakan simulasi. Rencananya kegiatan tersebut akan dilaksanakan di tiga Kecamatan yaitu Prajurit Kulon, Magersari, dan Kranggan.
“Simulasi itu untuk mitigasi potensi-potensi masalah dan kendala sehingga bisa diminimalisir. Dan harapannya, pemungutan suara di 192 TPS tanggal 27 November 2024 nanti bisa berjalan lancar,” ucap Ulil. (rix/imo)