Danrem 082/CPYJ meninjau Vaksinasi Covid-19 Dosis 2 bagi masyarakat Mojokerto di Desa Mlirip Kecamatan Jetis dan Kec Ngoro Kabupaten Mojokerto

IM.com – Tim Vaksinasi Korem 082/CPYJ melaksanakan Vaksinasi Covid-19 Dosis 2 bagi masyarakat Mojokerto yang bertempat di Desa Mlirip Kecamatan Jetis dan Kec Ngoro Kabupaten Mojokerto, Kamis (19/08/2021)

Tim Tenaga Kesehatan yang terlibat dalam kegiatan Vaksinasi Covid-19 Dosis 2 ini dari Korem 082/CPYJ, Kodim 0815 dan Denkesyah 05-04-02 Mojokerto dipimpin Kapten Ckm Juwito.

Sekitar 1.000 orang warga masyarakat Kab. Mojokerto yang menjadi target vaksinasi kali ini sangat antusias datang ke tempat Vaksin untuk melaksanakan Vaksinasi Covid-19 Dosis 2 ini. Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto menyampaikan, kegiatan Vaksinasi Dosis 2 yang hari ini dilaksanakan adalah kelanjutan dari Vaksin Dosis 1 yang telah dilaksanakan pada bulan Juli yang lalu.

“Awal kami melaksanakan vaksinasi, kami sangat kesulitan meyakinkan masyarakat untuk mengikuti vaksinasi, tetapi sekarang kami menjadi kewalahan melakukan vaksinasi kepada masyarakat. Saya sangat mengapresiasi kepedulian dan kesadaran masyarakat Mojokerto umumnya dan khususnya masyarakat Kecamatan Jetis dan Kec. Ngoro untuk menerima Vaksinasi cukup tinggi, ini merupakan bukti nyata bahwa masyarakat Mojokerto percaya dan mau membantu pemerintah untuk menghentikan pandemi Covid-19, diharapkan melalui Vaksinasi ini akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita, sehingga dapat secara maksimal dalam membentengi diri dari penularan Covid-19 dan pada akhirnya dapat menghentikan penyebaran Covid-19 ini,”jelasnya

Saya juga mengucapkan terima kasih kepada para Babinsa jajaran Kodim 0815/Mojokerto yang telah berhasil memberikan edukasi dan meyakinkan masyarakat Jetis dan Ngoro untuk menerima Vaksinasi Dosis 2 ini, sehingga program sejuta vaksin dapat berhasil dan diterima oleh masyarakat Jetis dan masyarakat Ngoro secara maksimal,” tambah Danrem

Dalam kesempatan yang sama Dandenkes 05-04-02 Letkol Ckm Purwoto menyampaikan,” saya harapkan peran aktif dari masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, karena Vaksinasi ini tidak lantas dapat menangkal penularan Covid-19, kita tetap patuhi protokol kesehatan dengan tidak lupa memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan dengan air yang mengalir, menghindari kerumunan dan kurangi mobilitas jika tidak urgen,”jelasnya.
(Penrem CPYJ)

19

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini